Sosialisasi Visi, Misi dan Tujuan Prodi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah IAIN MADURA
- Diposting Oleh Admin Web Fakultas Tarbiyah
- Kamis, 12 September 2019
- Dilihat 91 Kali
Selasa, 9 September 2019, Prodi Pendidikan Agama Islam mengadakan kegiatan sosialisasi Visi, Misi dan Tujuan Prodi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah IAIN Madura pada semester 1 dan sosialisasi program Tahfidz Al-Qur’an juz 30 pada semester 3 . Acara ini di buka oleh Dr. H. Atiqullah, S.Ag.,M.Pd.selaku Dekan fakultas tarbiyah IAIN Madura.
Dalam sambutannya, Bapak Dr. H. Atiqullah, S.Ag.,M.Pd. menegaskan bahwa kegiatan ini sangatlah penting terutama terhadap mahasiswa baru. Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan mahasiswa dapat lebih memahami arah dan tujuan perkuliahan yang akan ditempuh selama kurang lebih 8 semester. Dalam kesempatan itu pula, dekan fakultas tarbiyah IAIN Madura juga menjelaskan Visi IAIN Madura (Religius dan Kompetitif). Salah satu bentuk nyata dari visi ini selain melalui program pertukaran mahasiswa ataupun dosen PAI dengan Perguruan Tinggi lain, juga penanaman nilai-nilai siddiq, amanah, tabligh, dan fathanah.
Selanjutnya dijelaskan visi misi dan tujuan oleh Ibu Muliatul Maghfiroh, M.Pd.I (Kaprodi PAI IAIN Madura) Visi Prodi PAI IAIN Madura yaitu Menjadi penyelenggara Program Studi PAI yang unggul, profesional, kompetetif, dan religius berbasis pendidikan profetik pada 2029. Sedangkan Misi prodi PAI yaitu pertama, menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pengajaran dalam bidang ke-PAI-an secara kompetetif, dan religius berbasis pendidikan profetik. kedua, Menyelenggarakan penelitian dalam bidang ke-PAI-an secara kompetitif berbasis pendidikan profetik. ketiga, menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ke-PAI-an secara kompetitif berbasis pendidikan profetik. keempat, mengembangkan jaringan kerja sama dengan berbagai pihak guna peningkatan mutu akademik prodi PAI, baik tingkat regional, nasional, dan internasional. Tujuan Prodi PAI: Menghasilkan Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI) di madrasah/Sekolah yang kompetetif dan religius berbasis pendidikan profetik., Menghasilkan produk penelitian dalam bidang ke-PAI-an secara kompetitif dan religius berbasis pendidikan profetik, Menghasilkan produk pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ke-PAI-an secara kompetitif dan religius berbasis pendidikan profetik, Menghasilkan berbagai macam kerjasama kelembagaan dalam bidang ke-PAI-an guna meningkatkan lulusan berbasis pendidikan profetik, baik tingkat regional, nasional, dan internasional.
Setelah acara sosialisasi terhadap mahasiswa semester 1 dan 3 ini juga dilanjutkan dengan sosialisasi program tahfidz Al-Qur’an juz 30. Program ini sesuai dengan salah satu misi Prodi Pendidian Agama Islam, yakni menjadi penggiat tahfidz Al-Qur’an. Dalam paparannya, Sri Nurhayati, M.Pd.I, mengharapkan program ini akan menghasilkan lulusan yang cinta terhadap Al-Qur’an, menjadi penggiat dan penghafal Al-Qur’an. (Fathorrozy, M.Pd.I)